• Breaking News

    Senin, 11 Juni 2018

    PETUGAS DISHUB DKI PASTIKAN BUS MUDIK DARI TERMINAL RAMBUTAN LAYAK JALAN

    PETUGAS DISHUB DKI PASTIKAN BUS MUDIK DARI TERMINAL RAMBUTAN LAYAK JALAN

    PETUGAS DISHUB DKI PASTIKAN BUS MUDIK DARI TERMINAL RAMBUTAN LAYAK JALAN


    Kepala Bidang Pengendalian Dan Operasional Dishubtrans DKI Jakarta, yakni Maruli Sijabat memastikan bahwa, bus yang tidak layak relatif sedikit. Dari sebanyak 9 sample bus di Terminal Kampung Rambutan dan Kalideres, hanya ada dua saja yang tidak memenuhi persyaratan.

    "Jadi yang tidak layak jalan kita tidak memperbolehkan untuk jalan. Ya jumlahnya relatif hari ini kita sudah melakukan pemeriksaan sembilan kendaraan dan ternyata tujuh yang layak jalan. Jadi dua itu yang tidak layak jalan kita tidak membolehkan untuk mengangkut penumpang,"Katanya, di Jakarta, Senin 11 Juni 2018.

    Maruli menambahkan bahwa, di Terminal Kampung Rambutan ini dipastikan sebagian besar bus dapat untuk berangkat. Dikarenakan telah dilakukan pemeriksaan ramp check. Menurutnya, petugas telah diingatkan agar supaya memeriksa dengan tegas demi keselamatan para pemudik.

    "Untuk kendaraan yang diberangkatkan dari terminal Kampung Rambutan hari ini, dipastikan bisa berjalan dengan baik, karena telah lulus dari uji kalayakan,"Kata dia.

    Kemudian, untuk bus yang dinilai sudah lulus dari kelayakan maka akan diberikan stiker. Sedangkan untuk bus yang tidak layak jalan, tidak boleh untuk mengangkut penumpang.

    "Jadi untuk bus yang sudah layak jalan kita berikan sticker. Kalau yang belum layak jalan itu tidak diberikan stiker dan juga tidak boleh untuk mengangkut penumpang dari dalam terminal,"Ujar Maruli.

    1 komentar:

    Pengetahuan

    Gaya Hidup

    Pendidikan