• Breaking News

    Minggu, 08 Juli 2018

    PENCURI DAN PENADAH MACBOOK STAFF KEPRESIDENAN TEWAS DI DOR

    PENCURI DAN PENADAH MACBOOK STAFF KEPRESIDENAN TEWAS DI DOR



    Tim Subdit Resmob Ditreskrimum Polda Metro Jaya menangkap komplotan pencuri laptop MacBook milik pegawai Kantor Staf Kepresidenan (KSP).Dua orang dikabarkan tewas ditembak polisi karena berusaha melawan.

    Direktur Reskrimum Polda Metro Jaya Kombes Nico Afinta mengatakan,bahwa pihaknya berhasil menangkap lima anggota komplotan pencuri modus ban kempis tersebut.Satu pelaku bernama Ramalia alias Ramli yang merupakan kapten dari komplotan yang tewas didor.

    "Saat dilakukan pengembangan guna mencari barang bukti,Ramli mencoba melawan dengan cara merebut senjata salah satu petugas,"ujar Nico melalui keterangan tertulis,Minggu (8/7/2018).

    Petugas kemudian mengambil tindakan tegas terukur dengan melepas tembakan ke arah pelaku.

    "Sehingga salah satu tersangka meninggal dunia (MD),"katanya.

    Bukan itu saja,tiga pelaku lainnya juga sempat berusaha kabur saat dilakukan pengembangan. Petugas kemudian melumpuhkan mereka dengan menembak bagian kakinya.

    Adapun identitas kelima tersangka pencuri yang ditangkap yakni Ramalia alias Ramli (kapten),Suhemi alias Toing,Komar alias Abdul,Dany,dan Ahmad Mahmudi.

    Tak berhenti pada eksekutor,polisi juga melakukan pengembangan hingga ke penadah barang curian tersebut.Polisi kemudian menangkap seorang penadah bernama Ade Junaidi.

    Namun MacBook hasil curian telah berpindah tangan. Ade mengaku laptop dari Ramli Cs itu telah ia jual ke Heru Astanto senilai Rp 4 juta.

    Polisi kemudian menangkap Heru yang mengaku telah menerima laptop dari Ade.Namun menurut pengakuannya,laptop tersebut telah dijual ke seorang warga Bekasi,Jawa Barat berinisial T.

    Anggota komplotan pencuri ini kemudian dibawa polisi untuk menunjukkan tempat T.

    "Ketika tim melakukan pengembangan menuju kediaman T,tiba-tiba Heru mencoba melarikan diri dan menyerang petugas,"ucap Nico.

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Pengetahuan

    Gaya Hidup

    Pendidikan