• Breaking News

    Jumat, 26 Januari 2018

    BENTROK ANTAR ORMAS DI BEKASI, RIBUAN PERSONEL GABUNGAN DI SIAGAKAN

    BENTROK ANTAR ORMAS DI BEKASI, RIBUAN PERSONEL GABUNGAN DI SIAGAKAN

    BENTROK ANTAR ORMAS DI BEKASI, RIBUAN PERSONEL GABUNGAN DI SIAGAKAN


    Ribuan personel yang terdiri dari 300 anggota Polres Metro Bekasi Kota, 1 Satuan Setingkat Kopi (SSK) Brimob, 1 SSK Sabhara Polda Metro Jaya, dan TNI, telah disiagakan untuk melakukan pengamanan.

    Pengamanan tersebut dilakukan guna untuk mencegah adanya terjadi kembali bentrok antara dua kelompok Organisasi Masyarakat (Ormas) terbesar di Kota Bekasi, Jawa Barat (Jabar).

    "Hal ini tindak lanjut tadi, meskipun situasinya sudah kondusif dan aman sudah tidak ada massa, akan tetapi kita ingin memastikan ini bisa dipertahankan kondusivitasnya. Oleh karena itu, kami melakukan penjagaan di sejumlah titik dan patroli,"Ujar Kapolres Metro Bekasi Kota, yakni Kombes Indarto, Jumat 26 Januari 2018.

    Hingga kini, pihak petugas kepolisian akan terus melakukan pengembangan terkait dengan kasus bentrokan yang melibatkan organisasi kemasyarakatan Gerakan Masyarakat Bawah Indonesia (GMBI) dan lima ormas gabungan di gerbang masuk selatan Plaza Pemkot Bekasi, pada Kamis 25 Januari 2018 kemarin.

    Para pelaku yang terlibat dalam peristiwa tersebut saat ini masih dilacak oleh pihak petugas kepolisian.

    "Iya, ada sejumlah penambahan saksi dari Satpol PP yang akan dilakukan pemeriksaan. Apakah ada massa bayaran, masih di selidiki ya,"Kata dia.

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Pengetahuan

    Gaya Hidup

    Pendidikan